Kampung Pago Ciwidey

Tempat Wisata Di Bandung yang populer dengan sebutan kampung Pago Ciwidey ini,termasuk ke dalam wilayah Kabupaten Bandung selatan.Kampung Pa’go merupakan tempat wisata yang menyimpan sejuta pesona keindahan alam serta Suasana perkampungan yang asri serta dikeliling berbagai macam pepohonan khas alam pegunungan. Seperti apa objek wisata di Bandung selatan ini ? yuk kita simak artikel di bawah ini…

Kampung Pago Ciwidey

Kampung Pago Ciwidey adalah merupakan sebuah Resort dan Hotel yang berlokasi di kawasan wisata Ciwidey yang terkenal dan populer bagi pariwisata Bandung,tepatnya berada di Jalan Soreang Ciwidey km. 25 Bandung selatan. Sebagai sebuah Resort dan Hotel di Ciwidey,Kampung Pago Ciwidey bisa dikatakan sebagai salah satu tempat wisata terbaik yang ada di Ciwidey.Berada di lokasi kawasan Favorit Wisata Unggulan Ciwidey,seperti Kawah Putih dan Situ Patenggang serta Ranca Upas,Kampung Pa’go memiliki fasilitas Dengan 5 tipe bangunan resort dan hotel yang eksotis dan artistik dengan masing-masing memiliki keunggulannya. Kampung Pago Ciwidey yang dengan sejuta pesona daya tarik alam dan kesegaran udara sangat sejuk bahkan dingin ini, kita sudah dapat membayangkan sekaligus merasakan kenikmatan yang akan kita dapat pada saat berwisata di daerah yang dikelilingi perbukitan dan pegunungan yang Berlokasi cukup tinggi dari permukaan laut daerah wisata Ciwidey ini.Kampung Pago Ciwidey merupakan salah satu alternatif bagus destinasi wisata anda,yang memiliki cukup banyak keunggulan wisata berupa alam pedesaan yang eksotis dan suasana alam perbukitan yang indah dan sejuk.
Kampung Pago Ciwidey
Suasana Malam Romantis di Kampung Pa’go Ciwidey

Wisata Kampung Pago Ciwidey Bandung

Kampung Pago Ciwidey Bandung merupakan tempat wisata yang menyimpan sejuta pesona keindahan alam khas Ciwidey yang legendaris dan merupakan kawasan wisata unggulan Bandung selatan,selain tempat wisata di Pangalengan. Kampung Pa’go menawarkan sensasi wisata berupa suasana perkampungan yang asri ciwidey yang sangat sejuk di siang hari dan sangat dingin di malam hari, serta di sekitar Kampung Pago Ciwidey dikelilingi berbagai macam pepohonan besar yang asri,rindang dan hijau serta untuk jenis pohon tertentu anda pengunjung yang berwisata dan menginap di sini bisa memetiknya langsung. Satu lagi daya tarik wisata dari Kampung Pago Bandung ini adalah,Walau berada di areal lokasi pegunungan yang tinggi, namun apabila anda selama berwisata di Ciwidey tinggal menginap di sini, maka ada sensasi yang asyik yang wajib dicoba dan diarasakan,yakni di areal wisata Kampung Pago Ciwidey ini tersedia kolam pembiakan beragam jenis ikan yang cukup besar sehingga setiap pengunjung bisa menikmati sensasi santapan ikan segar langsung di Kampung Pago Ciwidey ini,seperti dengan cara dibakar ikannya !! hhmmmm,sensasi kuliner yang luar biasa,di tengah suasana alam yang tenang dan sangat dingin,kita bisa “manajakan lidah” sembari mencicipi ikan bakar yang pastinya nikmat dengan aneka kuliner khas Sunda lainnya yang memang sangat maknyusss disantap !!

Kampung Pago Ciwidey Resort & Hotel

Kampung Pa’go sebagai resort dan hotel di Ciwidey memiliki 5 jenis atau tipe penginapan yang bisa wisatawan gunakan atau sewa ketika hendak bermalam di ciwidey sebagai tempat istirahat selama beraktifitas wisata di sana.Memiliki tipe dan bangunan dengan fasilitas sangat bagus dan sangat memadai untuk memanjakan setiap pengunjung yang menggunakan jasa layanan penginapan berupa resort dan hotel ala Kampung Pago Ciwidey ini.
Untuk kenyamanan beristirahat anda, Kampung Pago Ciwidey menyediakan sebanyak 33 kamar dengan pilihan lokasi dan suasana yang berbeda yang dapat disesuaikan dengan selera dan kebutuhan anda. Dengan fasilitas air panas dan pabx phone untuk semua kamar menjadikan tempat wisata di Bandung ini,menurut penulis sangat cocok dan baik sebagai salah satu tempat penginapan di ciwidey bandung selatan yang memadai. Berikut adalah Tipe Penginapan yang ada di Kampung Pa’go :
  1. Pa’go – Sebuah bangunan dengan cita rasa arsitektur yang artistik dan unik berlantai 3.Satu anak tangga akan mengantarkan anda kepada 3 kamar pilihan ( Pago 1, 2, 3 ). Lantai teratas yang terdiri dari 2 kamar ( Pago 4 & 5 ) dilengkapi dengan sebuah balkon untuk anda bersantai dan menikmati keindahan kawasan Kampung Pa’go dari atas.
  2. Rumah Bali – Sebuah bangunan dengan sentuhan cita rasa dan arsitektur tradisional khas Bali yang sangat tradisional namun sangat indah terdiri dari 2 lantai. 4 kamar berkapasitas besar. Dapat menjadi pilihan bagi anda yang menginginkan kenyamanan beristirahat,dalam suasana penuh kebersamaan.
  3. Pondok Pa’go – Lokasi penginapan pondok Pa’go ini memberikan anda pilihan 8 kamar yang berderet dalam satu lantai. Dengan kolam ikan yang berada tepat di depan kamar.
  4. Cottage – sangat asyik apabila anda di sini,lokasinya bersebelahan dengan Kolam Renang Situ Pa’go, memberikan anda pada pilihan sarana penginapan yang terdiri dari 6 kamar yang refresentatif. Untuk cottage 3 & 4 di lengkapi dengan ruang santai dan perapian.
  5. Patani – tipe penginapan entry level tapi tidak sembarangan lho,tetap akan memberikan pilihan tempat menginap yang terbaik ala Kampung Pago Ciwidey.Lokasinya Terletak di antara kolam renang Situ Pa’go dengan aula yang terdiri dari 10 kamar.

Harga/Tarif Sewa Kamar Kampung Pago Ciwidey

Kampung Pago Ciwidey
Suasana Eksotis malam di sekitar kolam renang kampung pa’go Ciwidey

Rumah Makan  & Restoran Kampung Pago Ciwidey

Kalau berbicara Kuliner Bandung khas sunda yang ada di Ciwidey,pastilah salah satu yang terbaik adalah Kampung Pago Ciwidey. Kampung Pago menyuguhkan aneka sajian kuliner khas Sunda yang dapat memuaskan lidah Anda dan hanya akan Anda temukan di sini. Kelezatan penggugah rasa dan selera di suasana dingin alam ciwidey dengan masakan Sunda serta variasi menu kuliner beragam yang disajikan untuk Anda seperti Gurame Asam Manis,gurame bakar,nasi timbel,gareng tempe dan tahu, Pecel Ban dan masih banyak yang lainnya. Berbagai pilihan tempat di Kampung Pago Ciwidey telah disiapkan untuk memanjakan serta memuaskan kebutuhan pengunjung. Mulai dari Bersantap aneka menu kuliner di ruang restoran, atau suasana terbuka di atas kolam ikan, atau nuansa penuh keakraban di saung bambu dan lesehan di tepian kolam. Kampung Pa’go telah menyiapkan semuanya untuk anda..! yang asyiknya lagi,tempat wisata di ciwidey ini siap mendukung berbagai pelaksanaan seremonial anda, dalam suasana hangat penuh kebersamaan ala Kampung Pa’go di tengah kawasan ciwidey yang dingin. Berikut Tempat Makan Di Bandung yang ada di Kampung Pago Ciwidey :
  1. Restoran Pa’go – Mempunyai kapasitas sampai dengan 60 orang, dapat Anda pergunakan untuk jamuan ala prasmanan
  2. Saung Balong Tengah – Mempunyai kapasitas sampai dengan 30 orang yang terletak ditengah kolam ikan kampung pago.
  3. Saung Lesehan – Mempunyai kapasitas sampai dengan 4 orang, yang berlokasi di tepian kolam.
  4. Bale Pa’go – Mempunyai kapasitas sampai dengan 40 orang yang terletak diantara kolam ikan dengan desain perpaduan batu alam dan kayu.
  5. Pojok Pa’go – Mempunyai kapasitas sampai dengan 50 orang, dapat dipergunakan untuk jamuan prasmanan yang di lengkapi dengan panggung untuk kegiatan anda.
  6. Saung Bambu – Mempunyai kapasitas sampai dengan 30 orang terletak didepan aula dan dipinggir kolam ikan.
  7. Saung Pinggir Kolam – Mempunyai kapasitas sampai dengan 4 orang yang terletak di tepian kolam ikan.
  8. Saung Bali Tunggal – Mempunyai kapasitas 8 orang yang terletak di atas kolam ikan.

Fasilitas Kampung Pago Ciwidey

Berikut ini adalah berbagai fasilitas di Kampung Pago Ciwidey yang bisa digunakan untuk mendukung berbagai kegiatan anda seperti Outing, Team Building, Arisan, Rapat, Seminar,Reuni, Rekreasi Keluarga, dan momen berkesan lainnya.
  • Aula – Aula yang dapat gunakan untuk berbagai kegiatan. Mempunyai kapasitas untuk 100 – 150 orang, yang dilengkapi dengan fasilitas sound sistem dan listrik s/d 5000 watt. Rapat, Seminar, Pelatihan, sampai dengan Arisan dapat diselenggarakan dengan pilihan lay out ruangan yang dapat disesuaikan menurut selera dan kebutuhan anda.
  • Situ Pago – Kolam Renang Situ Pa’go melengkapi kenyaman anda untuk berolahraga, rekreasi air atau mengadakan sebuah kegiatan. Gazebo-gazebo tersebar mengelilingi kolam renang menjadi fasilitas untuk anda bersantai.
  • Mini Soccer – Satu lagi fasilitas berolah raga Kampung Pago Ciwidey  untuk anda yang menggemari permainan bola cukup dengan 10 orang yang di bagi menjadi dua tim anda dapat bermain bola dilapangan rumput dan merasakan udara pegunungan yang menyegarkan.

Alamat Kampung Pago Ciwidey

  • Jl. Raya Soreang Ciwidey Km 25 Kabupaten Bandung, Jawa Barat

Telepon/kontak &email Kampung Pago Ciwidey

  • Telepon/Fax : 022 859 20696, 022 926 30 996 / 022 592 8062
  • Email  : info@kampungpago.com
Bagaimana apa anda tertarik berlibur ke daerah ciwidey dan bermalamnya di Kampung Pago Ciwidey ? Banyak pilihan untuk menghilangkan rasa penat dari rutinitas kota yang sumpek, salah satunya adalah menghirup udara pegunungan yang sejuk. Kampung Pago Ciwidey, adalah tempat peristirahatan untuk anda yang ingin menikmati keindahan Bandung Selatan terutama Ciwidey yang menyimpan sejuta pesona. Udara yang sejuk dengan pemandangan alam pegunungan dijamin akan membuat anda santai. Kampung Pago Ciwidey menyuguhkan suasana kampung nan asri khas ciwidey yang diharapkan dengan semua fasilitasnya akan menggugah anda untuk bereksplorasi. Dikelilingi rimbunan pepohonan yang dapat anda petik buahnya, suasana semakin semarak dengan riuhnya kepakan sirip ikan dari kolam – kolam yang tersebar dilingkungan Kampung Pa’go. Sambil menikmati suasana teduh lingkungan Kampung Pa’go. Anda juga akan dimanjakan oleh sajian – sajian kuliner khas sunda ala Kampung Pa’go. Tawaran yang menarik dari tempat wisata di Bandung yang sangat spesial ala Kampung Pago Ciwidey. Selamat berlibur ke ciwidey…! Sumber Referensi Artikel :

ARTIKEL TERBARU

learning marketer
learning marketer

This is a short biography of the post author. Maecenas nec odio et ante tincidunt tempus donec vitae sapien ut libero venenatis faucibus nullam quis ante maecenas nec odio et ante tincidunt tempus donec.

No comments:

Post a Comment