Situ Cileunca Pangalengan

Tempat Wisata Di Bandung tak akan pernah kehabisan Objek Wisata untuk dieksplorasi para pemburu Wisata.Mau cari pusat Wisata Belanja di Bandung ? itu mah gampang ditemukan !, mau nyari Wisata Kuliner ? arghh,apalagi yang ini mah di sepanjang jalan ada !,Kalau Wisata Alam ? kalau ini mah Bandung tempatnya Bos! Seperti yang kali ini penulis akan berikan untuk anda semua informasinya,yaitu Situ Cileunca Pangalengan.
Situ Cileunca Pangalengan bagi saya seorang penikmat alam serta penghobby ketenangan, kedamaian di alam terbuka hijau adalah sebuah tempat wisata Di Pangalengan Bandung yang sangat luar biasa.Perpaduan antara panorama keindahan alam yang asri dan hijau dengan hamparan air berwarna biru jernih dibumbui dengan semilir hembusan angin yang terasa dingin menerpa wajah,sehingga seketika juga mampu menyusup ke dalam jiwa,yang mampu hilangkan segala dahaga dari rasa haus dan rindu akan nikmatnya berwisata di alam terbuka seperti Situ Cileunca.
Bagi anda atau saya juga siapa pun,setelah membaca tulisan salah satu Tempat Wisata Di Bandung selatan yaitu Situ Cileunca Pangalengan ini ,maka persiapkanlah dari sekarang sebelum musim liburan,untuk segera membuat rencana bersama keluarga atau bahkan teman dan komunitas pecinta alam,untuk segera datang ke sini dan nikmatilah sensasinya..!!
Situ Cileunca Pangalengan
Situ Cileunca Pangalengan

Situ Cileunca Pangalengan

Tempat Wisata Di Bandung Selatan ini merupakan sebuah danau buatan seluas 1.400 hektar yang berada di daerah dataran tinggi/pegunungan di Pangalengan Bandung yang sangat dingin.Selain dikenal di dunia pariwisata sebagai objek wisata alam yang indah, Situ Cileunca Pangalengan juga ternyata digunakan sebagai sumber air untuk pembangkit listrik tenaga air (PLTA). Air yang berasal dari danau tersebut kemudian dialirkan melalui Sungai Palayangan.

Sejarah Situ Cileunca Pangalengan

Menurut cerita masyarakat setempat,Pada awalnya Situ Bandung ini merupakan areal hutan belantara. Sampai pada tahun 1918 kemudian kawasan ini dibuat sebuah situ yang berfungsi untuk sumber kebutuhan air warga setempat oleh seorang meneer berkebangsaan Belanda.perlu diketahui, Situ Cileunca memiliki kedalaman hingga 17 meter dengan warna air yang sangat bening.

Fasilitas Situ Cileunca Pangalengan

Sebagai salah satu danau di Bandung yang difungsikan sebagai Objek Wisata di Bandung Selatan,banyak sekali para pengunjung atau wisatawan yang datang ke sini untuk mencoba merasakan atau menikmati keindahan serta pesona dari Situ Cileunca Pangalengan Bandung ini.Sehingga tak jarang menurut penjaga Situ Bandung ini,para pengunjung atau wisatawan yang pernah datang ke sini tak cukup satu kali saja,mereka dalam waktu dan kesempatan yang berbeda kembali datang hanya karena sudah terbius dengan sensasi Situ Cileunca ini.
Apa saja sih yang menjadi daya tarik serta pesona dari objek Wisata Di Bandung ini ? sehingga begitu menariknya buat orang selalu datang dan datang lagi ke sini ?
  1. Camping Ground – Pengelola Tempat Wisata Di Bandung ini tahu betul bagaimana cara menikmati keeksotisan kawasan Wisata Situ Cileunca Pangalengan di malam hari yang romantis dan dingin.Dengan disediakan areal Camping yang sangat cukup memadai,menjadikan Situ Cilenuca sebagai Bumi Perkemahan lainnya yang ada di Bandung selatan selain Ranca Upas.Apabiladi Ranca upas anda mendapatkan sensasi camping di tengah hutan konservasi yang elok,maka camping di Situ Cileunca anda akan mendapatkan sensasi bagaimana cara menikmati alam di pinggir danau yang dingin di malam hari,pasti luarrr biasa.
  2. Rafting – Manfaat Situ Cileunca Pangalengan ternyata bukan hanya dijadikan sebagai sumber mata air bersih warga bandung dan juga Pembangkit listrik tenaga air ( PLTA ),akan tetapi tempat wisata di bandung ini pun oleh karenanya,dimanfaatkan sebgai salah satu tempat Rafting air yang sangat menantang.Kegiatan Rafting di Pangalengan tepatnya di Situ Cileunca ini adalah menggunakan air keluaran dari bendungan Cileunca ( PLTA ) yang sangat cukup deras dan tentunya menantang adrenalin anda untuk menaklukannya.
  3. Wisata Air – Apabila anda datang bersama keluarga ke sini di siang hari,maka anda patut mencoba sensasi wisata yang dijamin mengasikan dan menyegarkan,dimana anda bisa menaiki perahu untuk berkeliling danau sambil melihat dengan dekat bagaimana beningnya air danau dengan menyentuhnya langsung,merasakan hembusan angin sejuk kedingin-dinginan dari arah perbukitan yang menerpa wajah anda serta tentunya anda akan bisa melihat bagaimana keindahan sekeliling dataran dan perbukitan dari tengah danau yang pastinya sangat luar biasa.
  4. Kebun Strawberry dan Arbei – Sama seperti daerah wisata yang berada di dataran tinggi dan berhawa dingin,maka di kawasan wisata situ cileunca pangalengan ini pun, kita pengunjung akan dapat dengan mudah mendapatkan buah strawberry dan arbei yang segar dan langsung dari pohonnya.Untuk bisa ke lokasi Kebun Strawberry ini,pengunjung harus menggunakan alat transportasi Perahu untuk menyebrang dengan tarif Rp.5000/orang.

Harga Tiket Masuk Situ Cileunca Pangalengan

  • Tiket Masuk Situ Cileunca = Rp.2.500/org

Alamat Situ Cileunca Pangalengan

Desa Wanasari – Kecamatan Pangalengan -Kabupaten Bandung (Selatan),Jawa Barat

Akses ke Situ Cileunca Pangalengan

Untuk mengakses Situ Cileunca Pangalengan,anda cukup mudah menemukan lokasinya karena tersedia bus yang menghubungkan Bandung ke Pagalengan,dengan lama tempuh sekitar 2-2,5 jam perjalanan.Apabila anda menggunakan kendaraan pribadi,maka apabila anda dari arah Kota Bandung,maka urutannya seperti ini :
Bandung -> Katapang -> Banjaran -> Pangalengan .
Dari daerah Banjaran ke lokasi Pangalengan berjarak kurang lebih 35 KM lagi.Pas di lokasi pertigaan di Pangalengan,silahkan ambil arah ke sebelah kanan arah Garut ( Cisewu ),maka kurang dari 5 Km lagi anda akan menemukan sebuah danau yang cukup luas dengan pinggir-pinggirnya ditumbuhi pohon-pohon besar yang asri,hijau dan rindang.
Nah,bagaimana sahabat Blog Tempat Wisata Di Bandung ? puas dengan paparan saya ? tertarik dengan informasi Situ Cileunca Pangalengan ?
Demikianlah informasi seputar Wisata Pangalengan yang wajib anda kunjungi ketika musim libur tiba,yaitu Situ Cileunca Pangalengan.
Sumber Referensi : GrouphouseCileunca.com

ARTIKEL TERBARU

learning marketer
learning marketer

This is a short biography of the post author. Maecenas nec odio et ante tincidunt tempus donec vitae sapien ut libero venenatis faucibus nullam quis ante maecenas nec odio et ante tincidunt tempus donec.

No comments:

Post a Comment